Ketika memutuskan membuat kolam renang, anda harus siap dengan segala kondisi yang mungkin terjadi pada kolam.
Selain memperhatikan bagaimana merawat kolam renang supaya kondisinya terus ideal, sekarang ada satu hal lagi yang harus anda pertimbangkan, yakni Renovasi Kolam Renang.
Melakukan renovasi kolam renang terkadang harus dilakukan untuk menjaga estetika, fungsionalitas, dan keamanan kolam renang anda.
Baca Juga
Meskipun mungkin yang terbayang adalah memerlukan biaya tambahan, melakukan renovasi yang tepat dapat membuat kolam renang anda tetap awet untuk jangka panjang.
Daftar Isi
Apa Itu Renovasi?
Sebelum membahas lebih lanjut tentang renovasi kolam renang, ada baiknya kita memahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan renovasi.
Renovasi adalah proses memperbaiki, meremajakan, atau menyempurnakan struktur atau bentuk properti.
Renovasi dapat mencakup berbagai kegiatan, seperti mengecat, memasang kertas dinding, membersihkan, dan menata ulang properti tersebut.
Renovasi berbeda dengan perbaikan.
Perbaikan melibatkan perbaikan atau pemulihan sesuatu yang rusak atau tidak berfungsi, sedangkan renovasi melibatkan perubahan atau peningkatan signifikan pada struktur, desain, atau penampilan.
Fungsi Renovasi Kolam Renang
Inilah alasan mengapa renovasi kolam renang secara teratur sangat penting. Baca sampai habis artikel ini untuk mengetahui informasi selengkapnya.
1. Peningkatan Estetika
Seiring berjalannya waktu, kolam renang dapat menunjukkan tanda-tanda keausan. Lapisan finishing yang retak, permukaan yang pudar, dan elemen desain yang ketinggalan zaman dapat mengurangi daya tarik kolam renang secara keseluruhan.
Dengan melakukan renovasi kolam renang, anda dapat menyegarkan tampilan kolam renang. Ini dilakukan dengan mengganti ubin yang sudah usang, memperbarui decking kolam renang, dan menggabungkan fitur-fitur modern.
Selain itu, anda juga bisa melakukan renovasi kolam renang untuk mengubah bentuk atau kedalaman kolam renang. Selain fungsi estetika, keduanya juga berkaitan dengan kebutuhan.
Keseluruhan pembaharuan ini dapat membuat kolam renang anda menjadi lebih memukau dan sedap dipandang.
2. Meningkatkan Fungsionalitas
Peralatan dan fitur kolam renang dapat menjadi usang atau tidak efisien seiring berjalannya waktu. Renovasi memungkinkan anda untuk meng-upgrade kolam renang dengan peralatan modern.
Misalnya, anda bisa menambahkan peralatan yang hemat energi atau teknologi canggih.
Mengupgrade pompa kolam renang, sistem filtrasi, dan komponen penting lainnya dapat meningkatkan kinerja kolam renang anda secara keseluruhan.
Selain itu, juga untuk memastikan sirkulasi air yang lebih baik, efisiensi energi yang lebih baik, dan kondisi kolam renang yang lebih bersih dan sehat.
3. Peningkatan Keamanan
Renovasi kolam renang juga memungkinkan anda untuk memasukkan fitur keselamatan terbaru ke dalam desain kolam renang.
Anda dapat meningkatkan keamanan kolam renang dengan penambahan fitur modern seperti pagar pengaman, mengganti lapisan finishing yang anti selip, dan memasang penutup atau cover kolam renang.
Peralatan dan fitur tersebut dapat membantu mencegah kecelakaan dan memastikan lingkungan renang yang aman bagi anda, keluarga, dan tamu.
4. Pencegahan Perbaikan yang Mahal
Jangan mengabaikan perawatan dan renovasi kolam renang untuk menghindari akumulasi masalah mendasar yang mungkin memerlukan renovasi atau perbaikan lebih besar di kemudian hari.
Dengan mengatasi potensi masalah melalui renovasi kecil di kolam renang, anda dapat mengidentifikasi dan memperbaiki masalah lebih awal.
Hal ini mencegah kerusakan terus meningkat menjadi perbaikan yang lebih signifikan dan lebih mahal.
5. Meningkatkan Nilai Properti
Kolam renang yang terawat dengan baik dan menarik secara visual dapat meningkatkan nilai properti anda secara signifikan.
Jika anda memutuskan untuk menjual rumah di masa depan, kolam renang yang telah direnovasi dengan fitur-fitur terbaru dapat menjadi nilai jual yang menarik.
Dengan cara ini, akan menarik pembeli potensial dan berpotensi meningkatkan nilai jual kembali properti anda.
Jenis Renovasi Kolam Renang
Renovasi bukan cuma satu hal. Karena kolam renang terdiri dari banyak bagian, material, dan peralatan, maka proses renovasi pun bisa dilakukan berdasarkan hal tersebut.
Berikut ini beberapa jenis renovasi kolam renang:
1. Renovasi Struktur
Ini adalah jenis renovasi yang paling besar. Biasanya ditandai dengan kebocoran kolam renang yang tidak ketahuan dari mana asalnya.
Renovasi ini harus membongkar semua lapisan kolam. Selanjutnya, anda butuh penguatan struktur kolam renang dengan menambah ketebalan atau jumlah pondasi.
Dengan begitu, bukan hanya lapisan coran atau plesteran kolam renang saja yang ditambal, namun juga lapisan struktur untuk menguatkan.
2. Renovasi Pipa
Pipa kolam renang bisa saja mengalami kebocoran bahkan pecah. Ini juga harus dilakukan renovasi agar sirkulasi berjalan optimal.
Bagaimana cara mengetahui kebocoran pada pipa? Hitung biaya yang anda keluarkan untuk air dalam tiga bulan terakhir. Jika di bulan ketiga total biaya yang anda keluarkan jauh lebih mahal, ini bisa jadi tanda pipa anda harus diganti.
Tapi, perhitungan tersebut dengan catatan kalau harga penggunaan air di daerah anda tidak berubah dalam tiga bulan terakhir.
3. Renovasi Mengganti Lapisan Finsihing
Mengganti Finishing kolam renang juga jadi jenis renovasi. Ini dilakukan biasanya karena lapisan finishing yang digunakan sudah usang atau sudah banyak yang rusak.
Ini juga biasanya dilakukan ketika pemilik kolam renang menginginkan tampilan baru pada kolam renangnya.
Lapisan finishing seperti mosaic, batu alam, atau keramik bisa membuat tampilan kolam renang berbeda drastis.
4. Waterproofing dan Pengenatan Ulang
Waterproofing kolam renang sangat penting. Masalahnya, lapisan ini juga bisa rusak seiring usia. Karena itu, perlu dilakukan penggantian.
Ini dilakukan kalau keboocran terdapat pada permukaan coran, biasanya terdapat retakan rambut yang makin lama makin membesar.
Kalau air belum bocor mencapai struktur, renovasi dengan melakukan pengecoran dan [enambahan waterproofing bisa dilakukan.
Catatannya, anda juga harus megganti lapisan finishing yang digunakan karena saat proses pengecoran dan waterproofing ulang, lapisan finishing harus dibongkar.
5. Mengganti Nat Keramik
Nat keramik atau mozaik berfungsi untuk mencegah air masuk ke lapisan coran kolam renang. Karena itu, kalau mulai melihat tanda nat sudah pada berlubang, maka sebaiknya diganti.
Kalau lubang nat hanya ada di sedikit titik, cukup tambahkan lapisan nat di bagian tersebut. Namun, kalau jumlahnya banyak dan ukurannya besar, sebaiknya lakukan renovasi sekaligus penggantian lapisan finishing.
6. Mengubah Desain Kolam Renang
Mulai dari bentuk, kedalaman, hingga sistem sirkulasi kolam renag, semuanya bisa diubah seseuai dengan kebutuhan. Ini juga masuk dalam jenis renovasi kolam renang.
Ini dilakukan misalnya karena ada perubahan lansekap kolam renang atau perbuahan desain rumah secara keseluruhan.
Yang jelas, dengan mengubah bentuk, akan membutuhkan galian kembali. Selain itu, kalau volume kolam renangnya berubah, anda juga harus memeprtimbangkan beberpa komponen seperti kekuatan pmpa dan filter hingga penambahan struktur.
7. Mengubah Sirkulasi
Secara umum, terdapat dua jenis sirkulasi kolam renang, yakni overflow dan skimmer. Jika dilihat sekilas, sirkulasi skimmer akan menghasilkan bentuk kolam renang yang lebih kecil.
Perubahan sistem sirkulasi, sesuai pengalaman kami, biasanya karena pemilik kolam renang merasa sirkulasi airnya kurang baik, ditandai dengan banyaknya air yang terbuang.
Ini bisa terjadi karena beberapa hal, di antaranya jumlah perenang dan waktu kolam renang dipakai hingga kapasitas pompa yang tidak sesuai.
Selain itu, perubahan sirkulasi biasanya karena petimbangan biaya. Sirkulasi skimmer akan membutuhkan dana lebih kecil mengingat komponennya yang lebih sedikit.
Tanda Kolam Renang Butuh Renovasi
Kapan melakukan renovasi kolam renang? ini perlu ditinjau dari beberapa tanda yang mungkin terjadi di kolam renang anda.
Mengenali tanda-tanda ini dapat membantu anda mengambil langkah proaktif untuk mencegah kerusakan kolam renang lebih parah.
1. Adanya Retak Permukaan
Jika anda melihat retakan yang terlihat pada permukaan kolam renang atau kerusakan yang signifikan pada dek kolam renang, hal ini menunjukkan bahwa kolam renang anda membutuhkan perhatian.
Masalah-masalah ini mengganggu estetika kolam renang dan berpotensi menimbulkan masalah keamanan yang lebih besar di kemudian hari.
2. Perbaikan dan Kebocoran yang Sering Terjadi
Perbaikan yang terus-menerus dan kebocoran yang berulang menunjukkan bahwa peralatan dan sistem pipa kolam renang anda mungkin sudah rusak.
Selain itu, kebocoran bahkan bisa merusak struktur kolam renang. Dalam kasus ini, inilah penyebab paling banyak kolam renang harus dilakukan renovasi.
Dan bukan hanya renovasi kecil, anda membutuhkan banyak biaya untuk membongkar semua lapisan kolam renang dan menambahkan struktur lagi.
3. Masalah Keamanan
Jika kolam renang anda tidak memiliki fitur keamanan modern, seperti pagar pengaman atau penutup kolam renang, sangat penting untuk mempertimbangkannya saat renovasi.
Selain itu, kerusakan pada lapisan finishing, area bibir kolam renang dan decking bisa menyebabkan kecelakaan. Karena itu, isu keamanan ini bisa jadi alasa mengapa anda perlu melakukan renovasi kolam renang.
4. Pertumbuhan Alga dan Kualitas Air Buruk
Pertumbuhan ganggang yang berlebihan dan kualitas air yang buruk mengindikasikan bahwa sistem penyaringan dan sirkulasi kolam renang anda mungkin tidak berfungsi secara optimal.
Memang hal pertama yang harus anda cek adalah kondisi sistem penyaringan atau filter serta pompa kolam renang.
Namun jika semua peralatan tersebut ada dalam kondisi yang baik, bisa jadi karena ada yang salah dengan kolam renang anda. Hal yang paling mungkin adalah adanya kebocoran.
Kembali lagi ke poin sebelumnya, jika terjadi kebocoran kolam renang, ada baiknya anda langsung melakukan renovasi kolam renang.
5. Konsumsi Energi yang Tinggi
Kolam renang yang lebih tua dengan peralatan yang sudah ketinggalan zaman mengkonsumsi lebih banyak energi, yang mengakibatkan tagihan energi yang lebih tinggi.
Dengan menggunakan peralatan kolam renang yang hemat energi selama proses renovasi, anda dapat menghemat uang dalam jangka panjang sekaligus meminimalkan dampak lingkungan.
6. Desain dan Fitur yang Ketinggalan Zaman
Desain kolam renang yang ketinggalan zaman dapat membuat ruang outdoor rumah anda terlihat kusam dan tidak menarik.
Renovasi kolam renang memberikan kesempatan yang ideal untuk merombak desain, membuatnya terlihat estetik kembali.
Anda bisa melakukannya dengan memasang fitur air, menambahkan kolam air panas, atau memperpanjang ujung dangkal agar kolam bisa lebih menyenangkan.
Kenapa Renovasi Kolam Renang Harus Segera Dilakukan?
Renovasi kebocoran kolam renang harus segera dilakukan kalau tidak mau anda mengalami masalah yang lebih besar.
Air adalah musuh bagi sistem di sekitar kolam renang. Dari pada makin banyak yang rusak, lebih baik perhatikan penjelasan berikut ini.
1. Kerusakan pada Sistem Filter dan Motor Pompa
Ketinggian air harus sekitar sepertiga di bawah bagian mulut skimmer (kalau pakai sistem sirkulasi skimmer).
Hal ini memungkinkan air tersedot ke dalam sistem filter sementara keranjang mencegah kotoran. Air akan mengalir melalui pompa yang telah disiapkan dan bersirkulasi ke dalam kolam.
Kebocoran akan mengurangi ketinggian air. Ketinggian air yang rendah tidak akan membuat air bersirkulasi melalui filter dan kotoran tidak dapat mengalir ke skimmer.
Kurangnya sirkulasi air dapat membakar motor pompa kolam renang. Air harus bersirkulasi secara terus menerus ketika pompa menyala untuk mendinginkan motor.
Pompa biasanya bekerja enam sampai delapan jam sehari ketika kolam renang digunakan. Kalau tidak ada aliran di dalamnya, pompa tidak bisa mendinginkan motornya.
2. Kehilangan Air = Tambahan Tagihan
Kebocoran berarti air mengalir keluar dari kolam ke tanah bahkan ketika kolam berada di atas tanah. Air adalah sumber daya berharga yang tidak boleh disia-siakan.
Ynag paling terasa pastinya tagihan air anda akan meningkat jika kebocoran kolam renang tidak terkendali karena. Anda harus terus-menerus mengisi ulang kolam renang tanpa benar-benar mengisinya.
3. Kerusakan Struktur Kolam
Kebocoran dapat membuat tanah di sekitar kolam renang anda jenuh, terutama di daerah dengan permukaan air yang tinggi.
Kolam renang harus tetap terisi hingga level yang disarankan untuk menjaga tekanan pada struktur konstruksinya.
Kolam renang dengan permukaan air yang rendah karena kebocoran dapat melengkung karena tekanan tanah basah di sekitarnya.
Seperti diketahui, kolam renang dapat bergerak di tanah yang basah. Kebocoran saluran pipa dapat menyebabkan masalah ini.
Banyak kolam renang memiliki katup hidrostatik untuk membantu menyamakan tekanan air di kolam renang dengan tanah dan permukaan air di sekitarnya. Ini berfungsi ketika kolam diisi ke tingkat yang disarankan.
Kebocoran dapat mengikis tanah. Permukaan kolam renang dapat retak jika tidak ada tanah yang cukup untuk menopangnya. Hal ini dapat terjadi pada kolam yang lebih tua, terutama jika ada kebocoran pada saluran pipa.
Masalah ini juga harus segera diperbaiki untuk mencegah kotoran di sekitarnya merembes ke dalam kolam renang.
4. Kerusakan Area Kolam Renang
Kebocoran kolam renang biasanya akan menyebabkan air berada di deking atau tanaman di sekitarnya. Ini bisa jadi indikasi pertama dari kebocoran pada saluran pipa atau retakan pada permukaan.
Air yang mengandung klorin dapat merusak tanaman dan rumput di dekat kolam renang. Air juga akan menyebabkan genangan air, dan dapat menyebabkan pertumbuhan jamur atau ganggang yang licin di dek.
5. Ketidakseimbangan pH dan Pertumbuhan Ganggang
Keseimbangan pH kolam renang bergantung pada menjaga ketinggian air yang konsisten. Kebocoran akan menurunkan tingkat asam dan mendukung pertumbuhan ganggang dan parasit lainnya.
Air kolam renang yang berwarna hijau adalah indikasi lain dari kemungkinan kebocoran yang mengganggu keseimbangan pH tersebut.
Merencanakan Renovasi Kolam Renang
Berikut ini panduan hal-hal apa saja yang harus diperhatikan, lebih tepatnya dipikirkan, sebelum memutuskan melakukan renovasi kolam renang.
1. Pengaturan Waktu Adalah Segalanya
Pikirkan waktu melakukan renovasi kolam renang. Perlu diingat, pekerjaan ini hampir sama seperti anda membuat kolam renang baru.
Disarankan melakukannya saat musim panas. Karena jika di musim hujan, air akan membuat beton mengeras lebih lama. Kolam renang anda akan lebih lama lagi baru bisa digunakan.
2. Riset Kebutuhan Renovasi
Luangkan waktu untuk meneliti teknologi, peralatan, dan konstruksi kolam renang. Ini akan membantu kontraktor kolam renang jika anda memiliki gambaran tentang apa yang diinginkan dalam renovasi.
Anda juga bakal mengetahui pilihan renovasi jenis apa berikut material dan segala komponennya untuk kemudian diserahklan pada profesional.
Selain itu, dengan meriset berbagai kebutuhan renovasi tersebut, anda bakal lebih mudah menghitung perkiraan biayanya.
Ajukan banyak pertanyaan kepada kontraktor, mintalah rekomendasi dan contoh pekerjaan sebelumnya, dan bandingkan tiga atau empat pekerjaan yang berbeda sebelum memutuskan melakukan pekerjaan renovasi kolam renang.
3. Sesuaikan Budget
Kita semua ingin uang, termasuk dalam pekerjaan renovasi kolam renang ini. Namun, bukan ide yang baik untuk mencoba mengambil jalan pintas dalam hal perbaikan kolam renang.
Berinvestasilah pada bahan dan peralatan berkualitas baik dan anda akan menuai hasilnya di tahun-tahun mendatang.
Menghabiskan lebih banyak uang selama renovasi untuk membeli peralatan yang lebih baik dapat menghemat biaya dalam beberapa tahun ke depan.
Selain itu, memilih perlatan terbaik juga bakal menghemat biaya operasional karena peningkatan efisiensi energi di masa-masa mendatang.
4. Pikirkan Estetika
Ambil satu langkah mundur dan nilai estetika kolam renang secara keseluruhan. Pertimbangkan apakah desain dan fitur kolam renang sudah sesuai dengan preferensi anda.
Selain itu, perhatikan juga apakah kolam renang tersebut melengkapi area outdoor rumah, membuatnya tampak lebih nikmat dipandang.
Jika anda merasa tampilan kolam renang sudah ketinggalan zaman atau kurang menarik, renovasi atau perombakan kolam renang dapat membantu mengubahnya menjadi lebih menakjubkan.
5. Pikirkan Masa Depan
Anda mungkin tergoda untuk mendesain sendiri kolam renang yang sangat modis, unik, dan menjadi pusat semua orang.
Meskipun anda ingin sekali menciptakan kolam renang fantasi macam itu, pertimbangkan juga apa yang mungkin dipikirkan oleh calon pembeli jika anda akan menjual properti tersebut di masa depan.
Elemen Estetika yang Perlu Dipertimbangkan Saat Renovasi Kolam Renang
Sudah dijelaskan mengapa penting memperhatikan estetika ketika melakukan renovasi kolam renang, berikut beberapa elemen yang perlu dipertimbangkan saat memulai proyek tersebut.
1. Bentuk dan Desain Kolam Renang
Bentuk dan tata letak kolam renang anda akan menentukan daya tarik estetika.
Menggunakan bentuk geometris bakal membuat kesan modern dan canggih, sementara desain bentuk bebas alias free form memberikan tampilan yang lebih alami.
2. Fitur Air
Mengintegrasikan fitur air seperti air terjun (waterfall) atau air mancur (water fountain) yang elegan dapat menambahkan sentuhan kemewahan pada area kolam renang Anda.
3. Pencahayaan
Pencahayaan yang tepat dapat menerangi area kolam renang anda setelah matahari terbenam. Lebih Dari itu, suasana malam di area ini bakal makin cantik.
Pertimbangkan menggunakan lampu LED underwater untuk cahaya yang memukau di kolam utama. Anda juga bisa memasang lampu di sekeliling kolam renang untuk menciptakan suasana yang menawan.
4. Perkaya Lanskap dengan Tanaman
Berbagai tanaman bisa anda tanam di sekitar area kolam renang. Fungsi tanaman ini tidak hanya menyejukkan, namun juga bisa meningkatkan privasi rumah anda.
Buat tanaman yang lebih besar, ini bahkan bisa menyerap kebisingan di sekitar rumah. Dengan begitu, suasana berenang makin menyenangkan.
Alasan Gunakan Jasa Profesional untuk Renovasi Kolam Renang
Ketika kolam renang mengalami kebocoran, ada baiknya gunakan jasa profesional untuk melakukan renovasi kolam renang. Berikut beberapa alasan hal tersebut.
1. Berpengalaman
Kolam renang dibangun oleh kontraktor yang berspesialisasi dan berpengalaman dalam konstruksi dan pemasangan kolam renang.
Anda mungkin akan lebih merusak kolam renang jika mencoba memperbaiki masalah itu sendiri. Selain itu, pekerjaan tersebut mungkin masih dalam garansi, tergantung pada usia kolam renang.
Biasanya, kontraktor kolam renang profesional juga memberikan garansi selama beberapa tahun untuk perbaikan kolam renang. Jadi, kenapa tidak digunakan?
2. Penggantian Komponen Penyebab Kebocoran
Proses deteksi kebocoran kolam renang diawali dengan menganalisis mengapa kolam renang anda bisa kehilangan air yang banyak.
Analisis tersebut termasuk di mana lokasi air mengalir keluar dari kolam renang. Penguapan normal juga dipertimbangkan.
Sebenarnya, anda juga bisa menganalisanya sendiri dengan menggunakan tes ember untuk menentukan apakah ada kebocoran.
Anda juga bisa memeriksa sistem pompa sendiri dan mungkin melakukan perbaikan jika mengalami kebocoran kecil seperti sealant yang sudah getas.
Namun, masalah yang lebih serius membutuhkan layanan profesional untuk memperbaiki atau mengganti komponen dalam sistem pompa.
Kontraktor profesional akan memeriksa dan tahu cara menemukan kebocoran. Biasanya dengan terlebih dahulu mengisolasi pipa kolam renang dari pipa lain di rumah anda.
Pompa, filter, pemanas, klorinator, dan sistem kontrol otomatis akan diperiksa dengan cermat, terutama jika ketinggian air lebih rendah saat pompa menyala.
Kebocoran dapat disebabkan oleh koneksi yang buruk, penyaringan yang rusak, impeler yang macet, atau pipa yang rusak.
3. Menemukan (Secara Akurat) Kebocoran di Permukaan
Kebocoran juga dapat berasal dari retakan pada permukaan kolam renang atau tanah di sekitar kolam renang.
Saat ini, peralatan berteknologi tinggi khusus sering digunakan untuk menemukan kebocoran di lokasi tersebut.
Teknologi ini memungkinkan menemukan kebocoran melalui sensor suara. Instrumen yang halus benar-benar dapat mendengar kebocoran.
Kolam renang juga akan diuji tekanannya. Tekanan air di dasar kolam renang dapat menyebabkan retakan meluas dengan cepat.
4. Keahlian Menyelam
Terkadang, kebocoran kecil bisa diatasi tanpa harus menguras kolam renang sama sekali. Masalahnya, kalau keretakan ada di dasar kolam renang, bagaimana memperbaikinya?
Karena itu, dibutuhkan jasa profesional untuk melakukan hal tersebut. Meski tidak semua teknisi memiliki keahlian menyelam yang sama, setidaknya mereka lebih tau langkah apa yang harus dilakukan.
Teknisi akan melakukan tes pewarna di bawah air. Setetes pewarna merah akan dilepaskan di sepanjang sisi atau dasar kolam renang pada retakan yang dicurigai.
Jika terdapat retakan atau robekan, pewarna akan tersedot ke dalam lokasi tersebut, yang mengkonfirmasi kebocoran.
Ubin yang retak dan nat yang pecah di dasar atau sisi kolam juga dapat menyebabkan kebocoran. Lampu dan perlengkapan underwater lainnya yang terpasang di kolam renang juga dapat menyebabkan kebocoran jika koneksinya melemah.
5. Memperbaiki Kebocoran Struktur
Kalau kolam renang sudah dicek untuk menemukan lokasi kebocoran namun tetap tidak ada, bisa jadi kebocoran berada di tingkat struktur. Dan perbaikannya tidak mungkin anda kerjakan sendiri.
Bisa dibilang, kebocoran struktur adalah yang paling parah (dan paling mahal untuk memperbaikinya).
Kenapa demikian? Simpelnya, anda harus “membangun ulang” kolam renang dengan cara menambahkan struktur serta melapisi ulang lapisan waterproofing dan finishing.
Oh iya, proses seperti pembesian, bekisting dalam dan pengecoran juga harus dilakukan kembali. Ini belum termasuk pemasangan inlet fitting, main drain, dll.
Pertanyaan, dengan semua proses di atas, apakah anda bisa melakukannya sendiri?
Penutup
Itulah pembahasan segala hal tentang renovasi kolam renang. Meski akan jarang dilakukan kalau anda rutin melakukan perawatan, hal ini tetap saja perlu jadi perhatian.
Anda bisa menggunakan jasa perawatan kolam renang dar Dimulti Pool untuk mencegah perlu melakukan renovasi tersebut.
Namun, jika kolam renang anda betul-betul membutuhkan renovasi, Dimulti Pool juga menyediakan jasa renovasi kolam renang.
Perlu diketahui, kami adalah kontraktor kolam renang profesional dengan teknisi yang berpengelaman di bidang ini selama belasan tahun.
Kami sudah banyka mendapatkan order proyek renovasi kolam renang. Jadi, para ahli kami dijamin akan memberikan pelayanan maksimal.
Segera hubungi kami di Nomor WhatsApp 0811 1380 5662 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.












