Warna Liner Kolam Renang yang Bisa Jadi Pilihan Menarik!

Fakhri Adzhar

Ilustrasi pemasangan liner kolam renang. Ini warna liner kolam renang yang bisa dipilih.

Salah satu lapisan finishing kolam renang yang bisa anda pilih adalah liner kolam renang. Sama seperti keramik dan mozaik, warna liner kolam renang juga cukup bervariasi.

Di sini, kami mencoba memandu anda memilih warna liner kolam renang yang tepat, yang sesuai dengan preferensi anda.

Warna liner ini akan sangat bergantung pada beberapa hal, seperti air yang digunakan dan kondisi cahaya. Kami juga akan jelaskan lebih lanjut di sini. 

Pengertian Finishing Liner

Sebelum membahas apa saja warna liner kolam renang, kami akan menjelaskan terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan material tersebut.

Mungkin masih banyak orang yang belum familiar dengan material ini. Nyatanya, liner sendiri sudah jadi standar untuk pembuatan kolam Olympic, berdasarkan rekomendasi Badan Akuatik Dunia atau FINA.

Liner sendiri merupakan sebuah material yang terbuat dari campuran bahan PVC khusus dan karet. Kedua material dicampurkan dengan perbandingan yang tepat.

Karena dua bahan tersebut punya sifat yang tahan air, Liner kolam renang dengan sendirinya juga punya sifat tersebut.

Karena hal tersebut pula yang membuat liner kolam renang jadi alternatif yang efektif untuk lapisan finishing kolam renang.

Liner memiliki sifat yang elastis. Dengan adanya beban dari air kolam renang, material ini akan menyesuaikan dengan bentuk kolam renang sehingga tidak akan bocor.

Warna Liner Kolam Renang

Sebenarnya jika anda melihat katalog yang disediakan berbagai produsen liner kolam renang, anda akan menemukan banyak warna yang bisa dipilih.

Tapi, di sini kami akan membagikan apa saja warna liner kolam renang populer yang bisa anda pilih.

Oh iya, perlu diingat kalau warna liner ini juga akan menentukan tampilan kolam renang. Karena materialnya yang elastis, warna liner kolam renang juga sangat berpengaruh dari pencahayaan.

Misalnya, jika anda menggunakan warna biru, ketika diisi air dan pencahayaannya kurang memadai, kolam renang bisa terlihat lebih kelam, dan sebagainya.

Jadi, pastikan anda berkonsultasi dengan kontraktor kolam renang terkait warna apa yang ingin ditampilkan kolam renang sebelum memilih warna liner kolam renang.

1. Biru Tua

Ini adalah warna yang paling banyak digunakan. Warna liner biru tua biasanya sama dengan warna mozaik atau keramik kolam renang.

Ketika kolam renang diisi dengan air dengan pencahayaan yang cukup, kolam renang anda akan menampilkan warna biru laut yang menenangkan, seperti kebanyakan kolam renang dengan lapisan mozaik atau keramik.

Namun, seperti yang kami jadikan contoh do atas, jika pencahayaannya kurang memadai, kolam renang anda bakal terlihat kelam.

Ini karena liner sebenarnya menyerap sinar matahari. Sementara itu, air juga punya sifat memantulkan cahaya. Semakin banyak cahaya yang diserap liner, maka pantulan dari air akan lebih terang.

2. Putih

Jika anda berpikir kolam renang anda akan seperti kaca jika menggunakan liner berwarna putih, mungkin anda harus baca artikel ini dulu.

Air sendiri memang berwarna bening. Namun, banyak kandungan mineral dalam air yang bisa mengubah warnanya, terutama jika bersentuhan dengan wadah, dalam hal ini liner kolam renang.

Kebanyakan ketika kita menggunakan wadah yang punya warna cerah, air akan menonjolkan warna biru. Ini juga jadi efek pantulan sinar matahari.

Namun, karena warna linernya cerah, maka warna yang ditimbulkan menjadi biru muda.

3. Badge

Jika anda ingin tampilan yang eksotis, bisa menggunakan warna liner kolam renang badge. Warna ini sedikit lebih gelap dari putih, lebih mirip warna cream.

Jika anda menggunakan warna badge, bisa memadukannya dengan lampu LED putih agar warna liner kolam renang ini tetap sama.

Jika pencahayaan kurang, kolam renang anda bisa memunculkan tampilan warna hijau muda.

Namun, karena warna hijau juga terlihat menawan, banyak pemilik kolam renang yang sengaja membuat kolamnya “kurang cahaya”.

Dengan begitu, tampilan warna hijau akan memunculkan kesan kolam renang tropis yang kental. Gaya ini cocok khususnya kolam renang yang berada di dekat pantai.

Jadi, kombinasi warna badge dan cahaya ini bisa disesuaikan dengan selera anda, apakah tetap ingin menonjolkan warna badge atau sengaja membuat ilusi warna hijau.

Penutup

Itulah penjelasan tentang warna liner kolam renang yang bisa anda pilih sesuai dengan selera masing-masing.

Seperti kami jelaskan di atas, warna liner kolam renang akan mempengaruhi tampilam kolam renangs etelah jadi.

Karen itu, pastikan anda mengetahui kombinasi warna cahaya, liner, dan air kolam renang yang kami jelaskan.

Yang jelas, pemasangan liner kolam renang harus dilakukan oleh kontraktor kolam renang profesional dan berpengalaman seperti Dimulti Pool.

Kami sendiri sudah berpengalaman belasan tahun dalam dunia konstruksi kolam renang. Karena itu, soal hasil dan kualitas layanan, tak perlu diragukan.

Jika anda membutuhkan jasa Dimulti Pool, segera hubungi kami di Nomor WhatsApp 0811 1380 5662 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Popular Post

obat kolam renang

Chemical

Mengenal Obat Kolam Renang: Jenis, Kegunaan, dan Harga

Kali ini kita akan membahas sesuatu yang masih berhubungan dengan kolam renang, yaitu obat kolam renang. Simak penjelasannya.

Cara Ampuh Mengatasi Air Kolam Renang Yang Berwarna Hijau

Panduan Perawatan

Cara Ampuh Mengatasi Air Kolam Renang Yang Berwarna Hijau

Air merupakan salah satu komponen yang terpenting dalam kolam renang. Tanpa adanya air, kolam renang tentu tidak akan bisa digunakan ...

Pengoperasian Filter Kolam Renang Yang Baik dan Benar

Panduan Pembuatan

Pengoperasian Filter Kolam Renang Yang Baik dan Benar

Baik atau tidaknya kualitas air pada suatu kolam renang tidak terlepas dari performa filter yang dipakai oleh kolam renang itu ...

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.